Wednesday, March 13, 2013

Solusi setelah Lulus SMA dengan 4K


Kebingungan apa yang harus dikerjakan setelah lulus SMA seringkali dialami oleh para siswa setiap tahunnya. Mereka masih bingung memilih arah mana dan mimpi apa yang harus diraih? Bukan hanya itu, faktor kemampuan dan keadaan sosial membuat mereka seringkali minder untuk tampil, padahal sebenarnya mereka mempunyai kemampuan untuk melakukannya.

Kurangnya bimbingan dari sekolah dan keluarga juga menjadi sebab selanjutnya kebingungan mereka. Terlebih siswa dari pedesaan, sekolah yang kurang fasilitas dan pendidikan orang tua membuat mereka semakin terbelengguh dan tidak bisa keluar dari lingkup pedesaan.

4K mungkin solusinya. 4K adalah progran tuntunan rencana ke depan kita setelah lulus SMA. Terdiri dari empata huruf K yang mewakili Kuliah, Kursus, Kerja dan Kawin. Untuk menghemat waktu, mari kita bahas satu persatu.

K pertama adalah Kuliah. Hampir 90% siswa yang lulus bermimpi untuk bisa merasakan bangku perkuliahan, dari siswa kelas menengah atas hingga menengah bawah semua bercita-cita untuk kuliah. Tapi, sebelum lanjut kejenjang perkuliahan mereka harus menyiapkan semua hal, salah satunya adalah uang. Faktor inilah yang membuat siswa dari kalangan menengah bawah pesimis. Untuk beberapa tahun belakangan ini mereka tak perlu khawatir, karena pemerintah sudah meiliki progaram-program demi kemajuan siswa yang kurang mampu yang menjadi Jawara di sekolah atau luar sekolah, salah satunya Bidik Misi.

Untuk siswa yang berkecukupan mungkin bisa langsung kuliah tanpa banyak kendala. Sedangkan untuk siswa menengah, Universitas swasta adalah solusi terbaik, STTQ (Sekolah Tinggi Teknik Qomaruddin) Bungah salah satu contohnya. 

K kedua adalah Kursus. Kursus bisa jadi batu loncatan jika kita tidak bisa untuk lanjut kekuliah. Image kursus yang selalu identik dengan Bahasa Inggris mari kita singkirkan, karena kursus tidak hanya Bahasa Inggris saja, masih ada kursus menjahit, memasak dll. yang mampu menampilkan sisi Kreatif kita dalam berwiraswasta.

K ketiga adalah Kerja. Jika Kuliah dan Kursus tidak bisa kita laksanakan, Kerja adalah solusi selanjutnya. Saat bekerja kita bisa sambil mengumpulkan uang untuk kita melanjutkan ke bangku perkuliahan. Kerja tidak harus melulu di tempat orang, kita juga bisa berwirausaha. Dalam berwirausaha kita juga harus melihat tren yang ada di masyarakat, misalnya warna Ungu yang menjadi tren warna 2012 samapi sekarang. Selain itu, bekerja didepan layar juga cukup menarik untuk ditekuni, hanya bermodal Blog dan Advertaise gratis (Google Adsense, Amazon, AdBrite dll.) kita bisa menghasilkan uang tiap bulannya.

K terakhir adalah Kawin. Kuliah enggak, Kursus enggak, Kerja juga enggak, malah enak-enakan nganggur di rumah kerjaannya cuma bangun makan tidur saja. Daripada menghabiskan beras, Kawin lebih baik. Dengan begitu kita mempunyai tanggungjawab sebagai dalam keluarga yang akan membentuk pribadi kita sebagai manusia yang lebih baik kedepannya.

Dari penjelasan di atas, kalian bisa mengambil keputusan sendiri jalan mana yang akan kalian tempuh stelah lulus SMA. Coret-coretan ini bukan untuk provokasi atau apa, coretan hanya untuk memberi pencerahan kepada para pembaca yang sedang galau memilih langkah mana yang akan diambil setelah lulus SMA.

Salam Reank buat para pembaca, semoga tulisan ini bemanfaat dan jika ada kekurangan mohon dikritik di tabel kolom. Terima kasih.

Ditulis Oleh : Unknown // 8:40 AM
Kategori:

0 comments:

Post a Comment

 
Umar Al Faruq. Powered by Blogger.